20 Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa
Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa - Sebelumnya ListPoin telah membahas lengkap soal judul drama korea detektif, dan pada kesempatan kali ini mimin bakal ngasih tau kamu rekomendasi drama korea tentang hukum, yang tentunya sangat keren dan cocok untuk kalian yang suka film-film tentang hukum.
Drama korea tentang hukum pastinya bakal berkaitan dengan banyak hal menarik, dan nggak tertinggal dari sebuah konflik besar yang rumit, seperti halnya kasus-kasus kriminal, hingga pembunuhan berantai seperti drama korea tentang psikopat yang pernah mimin bahas di artikel sebelumnya.
Selain itu, nggak jarang drama korea tentang hukum menampilkan adegan-adegan action yang menarik, seperti judul drama korea tentang pengacara dan jaksa berikut ini.
20 Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa Romantis
Penasaran?, apa saja judul drama korea tentang pengacara dan jaksa tersebut?, tanpa basa-basi, langsung saja simak ulasan lengkap mimin berikut ini ya guys!.
# Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa 2021
1. Vincenzo (2021)
Drama korea tentang hukum 2021. Vincenzo menjadi salah satu serial drama paling tranding di tahun 2021, bahkan memperoleh rating cukup tinggi. Vincenzo bercerita tentang Park Joo Hyung yang namanya mulai dikenal sebagai Vincenzo Casano karena dirinya diadopsi dan hidup lama di Italia.
Park Joo Hyung adalah pengacara yang bekerja untuk para mafia, dia dikenal sebagai ahli strategi dan kemampuan berpikirnya yang selalu dasyat. Suatu hari terjadi konflik besar antar para mafia yang membuatnya memutuskan kabur ke korea selatan.
# Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa 2020
2. Hyena (2020)
Drama korea tentang hukum dengan rating tertinggi berikutnya adalah Hyena. Hyena mengisahkan pengacara wanita yang bernama Jung Geum Ja dan Yoon Hee Jae, Mereka adalah pengacara profesional yang selalu terlibat kasus-kasus rumit.
Jung Geum Ja bisa dibilang adalah wanita yang tergila gila akan uang, seumur hidupnya ia bekerja hanya demi uang, sementara Yoon Hee Jae adalah pengacara cerdas yang dikenal sangat ahli menyusun strategi, dan selalu optimis tentang apapun yang dia lakukan.
# Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa 2019
3. Diary of Prosecutor (2019)
Serial drama yang menggambarkan kehidupan dan pekerjaan sebagai jaksa penuntut. Diary of Prosecutor berpusat pada dua karakter terpenting Lee Sun Woong dan Cha Myung Jo. Keduanya dipekerjakan pada distrik yang berbeda, dan suatu hari mereka memutuskan untuk bekerja sama.
Film korea tentang keadilan kali memang nggak menyediakan hal-hal yang unik seperti action-action / pertarungan sengit, tetapi jika kalian menyukai film tentang hukum Diary of Prosecutor ini wajib sekali kalian tonton.
4. Suspicious Partner (2019)
Suspicious Partner merupakan drama korea tentang hukum dan politik yang mana digabungkan dengan banyak genre menarik. Melalui Suspicious Partner kalian nggak hanya diperlihatkan tokoh-tokoh kejaksaan, tetapi juga unsur-unsur misteri, hingga kisah romantis.
Cerita Suspicious Partner berfokus pada kehidupannya No Ji-Wook dan Eun Bong-Hee yang menjadi sasaran psikopat selama hidupnya. Hanya berawal dari sesuatu yang sepele mereka hidup dengan nyawa terancam setiap harinya.
5. Fiery Priets (2019)
Drama korea tentang jaksa dan detektif - Fiery Priets memiliki beberapa karakter yang disorot, dimulai dari Kim Hae Il seorang imam katolik, serta seorang detektif bernama Koo Dae Young, disisi lain ada juga seorang jaksa bernama Park Kyung Sun.
Kalau kamu sedang mencari drama korea tentang jaksa perempuan maka Fiery Priets adalah salah satunya, karena Park Kyung Sun di drama ini digambarkan sebagai perempuan yang berprofesi sebagai jaksa, walaupun bukan karakter utamanya.
6. Legal High (2019)
Legal High - drama kali ini berpusat pada seorang pengacara pemula bernama Ko Tae Rim. Dia adalah sosok wanita yang tergila gila akan uang, dalam pekerjaannya sebagai pengacara Ko Tae Rim dikenal akan kata-katanya yang selalu pedas, tetapi selalu menghasilkan tingkat kemenangan yang tinggi.
Dia akan menerima kasus apapun dengan syarat biaya yang sangat mahal, tetapi selalu memberi generasi akan keberhasilannya.
Legal High bukanlah drama dengan cerita menegangkan, tetapi justru sebaiknya, drama Legal High ini selalu menampilkan adegan-adegan kocak yang menggelak tawa.
# Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa 2018
7. Suits (2018)
Selanjutnya Suits. Suits bercerita mengenai dua tokoh pengacara, diawali dengan Choi Kyung Seo, dia adalah pengacara legendaris yang dikenal akan kehebatannya.
Selain itu, Suits juga akan menyorot pada sang pengacara rookie alias pemula yang dipekerjakan olehnya, yakni Go Yeon Woo. Meski belum melampaui seniornya, tetapi Go Yeon Woo memiliki kehebatan tersendiri, dari kemampuan berpikirnya hingga kemampuan mengingatnya yang sangat baik.
8. Switch: Change the World (2018)
Benarkah kamu berfikir akan seorang penipu yang menjadi jaksa? Tentu keduanya adalah hal yang bertentangan. Cerita Switch: Change the World menggambarkan seorang penipu yang berpartisipasi dalam ujian masuk kejaksaan. Tetapi sayangnya dia gagal dalam ujiannya.
Emosi dari drama Switch: Change the World ini memang bisa dibilang kurang, tetapi tetap saja, sama seperti cerita drama pada umumnya yakni akan tetap berfokus pada konflik-konflik menarik.
9. Lawless Lawyer (2018)
Kamu suka drama korea genre action romantis dan thriller?, jika iya maka jangan lewatkan serial drama yang satu ini. Lawless Lawyer mengisahkan seorang pria yang balas dendam atas kematian ibunya.
Bong Sang Pil adalah anggota gengster sekaligus anak dari seorang pengacara, namun ibunya dibunuh akibat pertikaian politik. Bong Sang Pil yang awalnya adalah seorang gengster beralih menjadi pengacara demi keadilan ibunya.
Nggak cuma mengusung scene-scene action keren dan ber genre thriller saja, tentunya Lawless Lawyer juga membawa alur dengan unsur-unsur politik serta kisah percintaan menarik. Bahkan drama korea tentang politik dan cinta ini pun banyak menayangkan adegan-adegan memilukan didalamnya. Menarik sekali bukan?.
10. MS. Hammurabi (2018)
MS. Hammurabi adalah serial drama terbaik yang menggambarkan sosok pribadi pemegang prinsip yang kuat. Alur ceritanya berpusat pada seorang hakim pemula alias rookie bernama Park Cha O, dia adalah seseorang yang paling menghargai prinsipnya serta selalu memegang kata-katanya.
Dalam pekerjaannya Park Cha selalu memegang teguh atas prinsip miliknya ketimbang sebuah otoritas, meskipun hal ini sangat berisiko. Dia juga sadar akan banyaknya para petinggi yang terlibat kasus-kasus gelap.
# Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa 2017
11. Partner For Justice (2017)
Partner For Justice adalah judul drama korea tentang pengacara dan jaksa, namun juga menggabungkan antara dunia medis dan misteri. Partner For Justice berceritakan jaksa dan dokter forensik yang bekerja sama untuk memecahkan kasus-kasus kejahatan yang misterius.
Baek Bum adalah dokter forensik berpengalaman yang telah menjalani profesinya selama puluhan tahun, dia telah banyak menangani tugas otopsi di korea selatan.
Kemudian, Eun Sol adalah jaksa agung yang bekerja pada distrik 8 bagian timur, dia juga merupakan pria dari keluarga kaya raya.
12. Judge vs Judge (2017)
Judge vs Judge, bisa dikatakan sebagai drama korea tentang hukum terbaik yang sangat menguras emosi. Sinopsis Judge vs Judge, bercerita soal Lee Jung Joo seorang hakim yang memiliki semangat tinggi jika terkait pekerjaannya.
Bahkan, Lee Jung Joo terkenal akan amarahnya yang sering tak terkendali. Bisa dibilang Lee Jung Joo sedikit tempramental. Tetapi dibalik itu semua, sebenarnya dia adalah hakim yang berbakat.
Apakah Judge vs Judge memiliki unsur-unsur romance?, tentu saja, drama korea bertema hukum kali ini juga tak tertinggal dari hubungan percintaan romantis.
13. Defendant (2017)
Film korea tentang jaksa yang dipenjara?, sebuah kenyataan yang tragis sih. Plot cerita Defendant sendiri berkisah pada seorang jaksa yang dijebak oleh pihak-pihak licik dan masuk penjara.
Pada cerita drama ini Park Jung Woo dikisahkan sebagai jaksa paling jujur, tegas, dan selalu mengikuti prinsip ketimbang mengikuti sebuah otoritas. Namun kejujuran dan kebaikannya justru dimanfaatkan oleh suatu pihak. Dia dijebak dan dijebloskan ke penjara akibat ingatannya yang hilang.
14. Secret Forest (2017)
Drama korea tentang hukum yang juga mengusung genre misteri dan thriller. Secret Forest menceritakan Hwang Shi Mok yang kerap menjalani operasi otak saat kecil, hal tersebut berpengaruh pada pertumbuhannya, dan menjadi faktor atas kepribadiannya yang kurang emosi dan dingin.
Dia berprofesi sebagai jaksa dan menjadi satu satunya orang paling jujur diantara kelompoknya. Hwang Shi Mok suatu hari bekerjasama dengan detektif untuk menangani kasus pembunuhan misterius.
15. Witch's Court (2017)
Plot cerita Witch's Court berpusat pada lika liku kehidupan yang dialami oleh seorang jaksa penuntut, yakni banyaknya masalah yang selalu menimpanya. Ma Yi-Deum adalah orang yang telah terjun / bekerja selama tujuh di bidang hukum kejaksaan.
Dia dikenal akan cara berpikir dan strateginya yang selalu fantastis untuk memenangkan kasusnya. Pada suatu hari ia dipindahkan kedalam divisi khusus yang mana hanya bertugas menangani kasus-kasus yang berkaitan dengan kekerasan.
16. While You were Sleeping (2017)
Kalau kalian penggemar Lee Jong Suk dan Bae Suzy pastinya tau dong tentang serial drama yang satu ini?. While You were Sleeping merupakan drama korea tentang jaksa yang jalan ceritanya sangat komplek dan keren, karena nggak hanya fokus pada cerita-cerita hukum, tetapi juga cerita fantasi, dan thriller.
Menceritakan Nam Joo Hong, perempuan yang mampu melihat masa depan lewat mimpinya. Disisi lain kita diperlihatkan sang jaksa tampan Jung Jae Chan yang bisa dibilang adalah jaksa termuda diantara teman-temannya.
Nam Joo Hong memanfaatkan mimpinya untuk bekerja sama dengan Jung Jae Chan, dimana kemampuan misteriusnya sangat berguna untuk menangani kasus-kasus misterius.
17. Falsify (2017)
Falsify menggambarkan para penuntut keadilan yang melanggar hukum, atau sederhananya kita akan diperlihatkan sosok petinggi yang terlibat kasus gelap, seperti menutup-nutupi fakta, ataupun sebuah kebenaran yang dipalsukan "memanipulasi barang bukti".
Mengisahkan Han Moo Young seorang reporter yang bekerja sama dengan jaksa untuk membongkar kasus-kasus gelap "kebenaran yang ditutup-tutupi" oleh orang-orang tak bertanggung jawab.
Konflik dimulai dari kakaknya yang menjadi korban dan meninggal dunia akibat mengungkap kasus korupsi. Han Moo Young berencana membalaskan dendam atas apa yang mereka lakukan terhadap kakaknya.
# Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa 2013
18. I Can Hear Your Voice
I Can Hear Your Voice, drama korea tentang pengacara dan jaksa romantis yang juga dibintangi Lee Jong Suk. Plot cerita I Can Hear Your Voice adalah tentang psikopat yang dendam kepada seorang saksi mata.
Dimulai dari masa lalu Jang Hye Sung. Semasa remaja "SMA" dia pernah menyaksikan pembunuhan yang dilakukan oleh psikopat, saat sang psikopat tertangkap Jang Hye Sung pun bersedia menjadi saksi mata, tetapi ia diancam akan dibunuhnya saat ia dibebaskan dari penjara.
Di masa kini, Jang Hye Sung merupakan wanita berusia 30 tahun yang bekerja sebagai pengacara. Kehidupannya yang tenang mulai terancam setelah kebebasan sang psikopat.
# Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa 2011
19. Vampire Prosecutor (2011)
Sesuai judulnya, drama ini akan bercerita tentang vampir. Plot cerita Vampire Prosecutor mengisahkan Min Tae Yeon, yang sedang mengejar seorang pembunuh di malam hari, dan tiba-tiba hal aneh merasuki dirinya, hingga ia sadar akan dirinya yang berubah menjadi sosok vampire.
Setalah kematian adiknya yang misterius Min Tae Yeon harus menanggung hal berat lainnya, dimana ia menyimpan rahasia terbesar terkait kondisinya yang sudah bukan lagi manusia normal.
# Judul Drama Korea Tentang Pengacara dan Jaksa 2010
20. Princess Prosecutor (2010)
Ma Hae Ri adalah anak yang menderita kelebihan berat badan di masa lalu, dia berusaha keras untuk menjadi sosok yang sempurna. Ma Hae Ri pun berhasil tumbuh menjadi sesuai apa yang ia inginkan berkat bantuan ibunya yang selalu mengawasi dan menuntunnya.
Saat dewasa, Ma Hae Ri mengikuti ujian masuk pengacara, hingga pembelajaran lebih lanjut dan pelatihan jaksa penuntut. Berkat kecerdasannya ia pun berhasil menjadi seorang jaksa, bahkan hingga mendapati julukannya sebagai Princess Prosecutor.
Itulah list rekomendasi drama korea tentang pengacara dan jaksa romantis yang wajib kamu tonton. Drama korea genre hukum selalu mengisahkan cerita-cerita yang berat, sehingga mungkin tidak cocok untuk sebagian orang. Khususnya untuk pemula, saya rasa While You were Sleeping adalah yang paling cocok untuk kamu tonton.